0 komentar

KSR Unud Goes to Karang Beach


Pasca kegiatan HUT ke XVI KSR Unud, rekan-rekan panpel (panitia pelaksana) mengadakan acara refreshing bareng dalam rangka pembubaran panitia. Ga mau ngambil tempat terlalu jauh, akhirnya Pantai Karang dipilih sebagai tempat pelaksanaan kegiatan. Waktu pelaksanaan pun diputuskan hari minggu tanggal 15 Mei 2011 pukul 08.00. Setelah diinformasikan lewat sms dan postingan di grup facebook KSR Unud, peserta yang dateng sebanyak 8 orang plus satu orang yang datang telat karena nyasar nyari lokasi (ckckck).

Pada hari-H, yang pertama sampai di lokasi baru 2 orang. Setelah menunggu teman-teman lainnya sekitar 20 menit, akhirnya satu per satu dari mereka datang dan tanpa menunggu lama kita pun langsung ke tempat penyewaan kano. Ternyata, harga sewa kanonya 10.000/kano! Tanpa pikir panjang lagi, kita langsung saja menyewa 7 buah kano karena satu orang lagi ga ikut main (takut hitam katanya, hehe). Awalnya kita-kita yang kebanyakan belum pernah main kano merasa tegang dan was-was. Tapi setelah diyakinkan sama pemilik kano bahwa itu aman dan pantainya juga ga terlalu dalam, dengan pasrah kita langsung saja mencoba naik. Setelah naik ke atas kano, ternyata seru juga! Kuncinya cuma keseimbangan dan kekuatan tangan untuk mendayung kano (kanonya juga lumayan berat, loh).

Read more..

0 komentar

Gebyar HUT XVI KSR Unud: Tradisi yang (Harus) Terus Mendarah Daging


Ibarat seorang anak yang terus-menerus tumbuh dan berkembang, UKM KSR-PMI Unit Universitas Udayana dalam perjalanannya kini telah memasuki usia ke-16 tahun. Guna memperingati hari jadi KSR Unud, UKM yang diresmikan tanggal 25 Februari 1995 ini mengadakan berbagai rangkaian acara guna menyemarakkan HUT tahun ini. Pada HUT ke-16 KSR Udayana kali ini, diadakan 3 rangkaian acara, yaitu Rafling, Donor Darah, dan Acara Puncak HUT KSR Udayana. Acara-acara tersebut telah diputuskan dan dipertimbangkan secara matang pelaksanaannya oleh panitia dan seluruh keluarga besar KSR PMI Unud, walaupun sebenarnya hampir sama seperti konsep tahun lalu.
Read more..

0 komentar

Hari Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional



Tepat tanggal 8 Mei, organisasi Palang Merah merayakan hari palang merah dan bulan sabit merah (PMBSM) internasional. Karena pada tanggal ini pendiri organisasi dengan sukarelawan lebih dari 115 juta ini lahir. Beliau adalah Henry Dunnant.

Di tahun 2011 ini adalah peringatan hari PMBSM ke 148, dengan tema ’’Together for Humanity’’ (’’Tingkatkan Kebersaman demi Kemanusian’’).

Di Indonesia terdapat 33 cabang PMI tingkat provinsi dan 408 cabang tingkat kota/kabupaten yang merayakan hari PMBSM dengan berbagai ragam cara (dalam hal ini Jusuf Kalla selaku ketua PMI).
Read more..